selamat datang di blog saya

Selamat datang di blog saya

Jadikanlah Hidup Anda lebih bermakna dan lebih berarti

Rabu, 18 Mei 2011

tsunami diprediksi akan menyapu jakarta

hampir sebagian penduduk jakarta diliputi rasa 
kekhawatiran sebab telah diberitahukan akan 
ada gempa vulkanik yang maha dahsyat. gempa
ini berpotensi menimbulkan tsunami yang akan 
menyapu sebagian wilayah pulau jawa khususnya 
wilayah bagian barat. menurut pakar vulkanologi 
dan geofisika gempa itu berasal dari gunung anak
krakatau atau krakatoa. gunung ini sudah lama 
tertidur dan akan kembali beraksi dengan gempa 
yang maha dahsyat dan predisksi para ahli 
vulkanologi gempa ini akan menenggelamkan
pulau jawa sebagian. 
pada tahun 1883 sebuah rangkain ledakan dahsyat
dan mengerikan dengan kekuatan 13000 ribu kali
lebih besar dari bom hiroshima Ledakannya
terdengar hingga ke Perth, Australia.

Muntahan lebih dari 21 kilometer kubik batu 

 dan debu membumbung hingga setinggi 70
mil. Secara resmi, lebih dari 37,000 orang tewas.
Namun dengan tsunami yang ditimbulkannya,
korban sepertinya bisa lebih besar lagi.

Rabu, 04 Mei 2011

osamah telah tewas


TEMPO Interaktif, Jakarta - Bagaimana berita kematian Usamah Bin Ladin menyebar dengan cepat dari dunia maya ke dunia nyata? Begini ceritanya.
Berita terkait

Sebelum pukul 22.00 EST hari Minggu, 1 Mei 2011, banyak wartawan bergerak ke Gedung Putih dengan kabar bahwa Presiden Barack Obama akan mengumumkan sesuatu. Sampai saat itu, para wartawan belum tahu apa berita yang akan disampaikan Obama.

Lalu, pada pukul 22.25 EST, tiba-tiba Keith Urbahn, Kepala Staf mantan Menteri Pertahanan Donald Rumsfeld, menulis tweet pertamanya, "Saya diberitahu oleh orang yang reputasinya bisa dipertanggungjawabkan bahwa mereka mereka telah membunuh Osama bin Laden, mantap."

Kicauan itu menyebar dengan cepat sampai-sampai Urbahn kemudian sedikit meralat beberapa saat kemudian. "Tak tahu apakah itu benar, tapi mari kita doakan bahwa itu benar," ujarnya.

Media massa besar, seperti CNN dan NBC, mulai merilis berita itu sekitar 15 sampai 20 menit kemudian, meski sifatnya tentatif. Kantor berita ABC kemudian menyampaikan informasi yang lebih definitif, termasuk Fox News Channel.

Di Twitter, berita itu begitu riuhnya. Menurut situs microblogging itu, setidaknya rata-rata ada 3.440 tweet per detik antara pukul 22.45 sampai 00:30 EST. Pada pukul 23.00, EST sendiri ada 5.106 tweet per detik.

Lalu lintas Internet pada hari Minggu malam itu juga melonjak. Akamail Technologies, yang menangani 20 persen lalu lintas Internet dunia, mengatakan bahwa angka page views pada 100 portal berita mencapai angka 4,1 juta di sekitar pukul 23.00 EST saja. Lalu, portal CNN, Fox News Channel, dan MSNBC masing-masing meraih page view 15 juta antara pukul 23.00 dan Minggu tengah malam, saat Obama berpidato.

Google pun mengumumkan bahwa pencarian segala berita dan informasi dengan topik Usamah Bin Ladin mencatat peningkatan pencarian sampai satu juta persen, khususnya pada waktu-waktu itu.

Seperti yang dijelaskan Google di akun @google di Twitter.com, peningkatan drastis pencarian soal Usamah Bin Ladin terjadi antara pukul 18.00 PST sampai sekitar pukul 23.00 PST. Setelah itu, persentasenya turun lagi. Kata kunci yang mencetak rekor itu adalah "Bin Laden"